Jumat, 31 Desember 2021

Literasiku

Awal Tahun 2022 Membawa Berkah

Oleh: Cila Lia


Terbangun agak kesiangan, efek semalam c Shooky kucingku usia 7 bulan mondar mandir ingin ke luar.

Sangat mengganggu kenikmatan saat pulas, aaah Shooky πŸ˜€. Jadinya selesai subuh lelap lagi, tak tahan 😴.

Pukul 8 terjaga, dan terkaget oleh telepon teman yang menanyakan berkas siplah belanjaan Kober.

Setelah ngumpul sadarnya. Alhamdulillah saya terbangun dalam keadaan sehat wal'afiat pada pagi hari pertama di tahun 2022 ini

Alhamdulillah pas buka WA, dapat kabar bahagia. Puisiku di event cipta puisi nasional penyelenggara Hikmah Publisher cabang Pati Jateng lolos di kategori 'Juara Terpilih' dari 6 kategori. Maasyaa Allah πŸ€—πŸ€—



Ini sertifikatnya πŸ‘‡



   

Ingin tahu puisinya...? Boleh diintif di link πŸ‘‡

https://terbitkanbukugratis.id/lia-yuflihah/01/2022/puisi-cinta-3/


Alhamdulillah anugerahMu, pada awal tahun 2022 berkah πŸ€²πŸ€²πŸ’œπŸ’œπŸ’œ




Jtn. Ciamis Jabar, 010122

Cila Lia Menulis πŸ€—πŸ€—πŸ€—

Selasa, 28 Desember 2021

Seni Peran

Arumi Bermain Peran 

Oleh: Cila Lia


Salah satu kegiatan pengembangan aspek seni pada anak usia dini yaitu bermain peran. 

Namun pada kegiatan ini terjadi pula pengembangan bahasa anak, saat bercakap-cakap di kegiatan mainnya tersebut (memahamim percakapan, mengeluarkan pendapat, bertambah kosa katanya), 

Perkembangan fisik motorik halusnya terlatih juga di kegiatan ini (jari jemari smakin terampil, koordinasi mata dan tangan)


Kecerdasannya terlatih ketika ia kreatif berfikir ide bermainnya, menghasilkan alur cerita yang apik ,dan , menemukan penyelesaian pada masalah-masalah yang ia temukan saat kegiatannya. Dan imajinasinya smakin berkembang.

Ia menggunakan berbagai media main. Ia bisa sambil mengenal nama benda, ciri, fungsi, bentuk, ukuran, warna bahkan bisa membilang banyak bendanya, membandingkan ukurannya, mengelompokkan sesuai warna...ukuran dan bentuknya. Di sini pun nanda Arumi mengenal cara berjual beli secara sederhana, mengenal bilangan dan alat beli (uang uangan). Naah..., semua ini indikator pengembangan kecerdasannya juga.


Lantas, apakah sosial emosionalnya terlatih? Tentu..., saat anak bermain bersama berarti terjadi proses soaialisasi, berbagi mainan dengan teman main, kerjasama atau saling membantu bisa terjadi saat bermain peran, dan semuanya itu poin indikator soaial emosionalnya. 




Seru kan teman kegiatan Arumi hari ini?


Sampai jumpa di kegiatan bermain Arumi yang pasti tidak kalah seru ya teman πŸ˜‰πŸ€—πŸ€—




Jtn. Ciamis Jabar

Cila Lia Menulis πŸ’ͺπŸ€—πŸ’œπŸ’œ

Senin, 27 Desember 2021

Literasiku

Event Puisi Nasional lagih

Cila Lia



Tak tanggung tanggung Allah berikan rezeki banyak info event puisi. Sejak bulan November sampai sekarang bahkan Januari maasyaa Allah banyak sekali 

Dulu ingin sekali mengasah menulis puisi, dan belum menemukan cara yang sreg. Disaat libur semester ini maasyaa Allah banyak bermunculan event event puisi, alhamdulillah

Tiap hari jadi bisa berlatih. Walau terkadang hampir keteter ide πŸ˜€πŸ˜πŸ€­

Sampai hari ini, 7 event yang sedang saya ikuti. Dan 1 tantangan menjadi kurator buku antologi di bawah bimbingan bunda Kanjeng. Sengaja saya beride antologi puisi, berbeda dengan 30 peserta tantangan lainnya yang mengkuratori buku antologi bukan puisi.  

Bismillah, smoga Allah SWT slalu memberi kelancaran...memudahkan...berhasil juga berkah, aamiin 🀲🀲


Terima kasih yaa Rabb atas segala rezeki yang Kau berikan πŸ€—πŸ€—πŸ˜πŸ˜πŸ˜







Jtn. Ciamis Jabar, 281221
Cila Lia Menulis πŸ€—πŸ€—πŸ’œπŸ’œ


Kamis, 23 Desember 2021

Literasiku

EVENT PUISI NASIONAL

Cila Lia 


Bulan ini, saya ikut event puisi nasional lagi. Sekaligus 3 event, menulis puisi tema: rindu, ibu dan selamat tinggal Dember. 

Alhamdulillah rezeki info saya dapatkan dari ig, juga dari admin yang langsung chat saya.

Bismillah belajar lagi...., sampai hari ini Jum'at 24 Desember saya sudah kirim 2 tema puisinya, yang tema rindu dan ibu. 

Belum selesai mengedit naskah puisi yang tema selamat tinggal Desember, masih belum konek 100% nemuin ide kata kata yang pas 😁

Bismillah smoga slalu Allah lancarkan, aamiin 🀲🀲😍😍






Jtn. Ciamis Jabar 241221

Cila Lia Menulis πŸ€—πŸ€©πŸ˜

Literasiku

Kabar Bahagia

Cila Lia




Dini hari saat saya  buka WA, maasyaa Allah pesan dari pa H. Thamrin Dahlan pemilik YPTD yang beliau kirim tadi malam pukul 20 kurang.

Langsung saya balas pesan beliau dengan rasa haru dan bahagia.


Beberapa menit kemudian saya copy naskah kata pengantarnya dan saya sertakan di naskah calon bukunya. Alhamdulillah senengnya πŸ€²πŸ€—πŸ€—

Giliran nunggu cover berBarcode ISBN, Logo IKAPI dan Nomor Urut Terbit YPTD yang dikerjain cing Ato kakak kelasku, dan nanti dikirimkan kembali ke email YPTD.

Smoga slalu Allah SWT lancarkan, aamiin 🀲🀲





Jtn. Ciamis Jabar 241221

Cila Lia Menulis πŸ€—πŸ€©πŸ˜




Rabu, 22 Desember 2021

Hari Ibu 😍😍

Ibu


Ibu...

Kaulah wanita yang mulia

Derajatmu tiga tingkat

Dibanding ayah


Kau mengandung, melahirkan, menyusui 

Mengasuh, dan merawat lalu membesarkan putra putrimu ibu


Lautan kasih sayang

Pada setiap insan

Mataharinya alam sebagai perumpamaan


Dunia isinya belumlah sepadan

Sebagai balasan ibumu melahirkan 


Doanya terkabulkan 

Keramat di dunia

kutupnya kenyataaan

Jangan coba durhaka


Surganya Tuhanmu

Di bawah kakinya

Ridonya ibumu ridho tuhan jua 

Marilah berbakti pada ibunda


(Lagu qasidah masa MTs ku, paforit ibuku (emih) 😍😍😍


Di hari ibu ini terkirim do'a untukmu ibu (emih) Rabbighfirli wa li walidayya, warham huma kama rabbayani shaghira, alfaatihah, 🀲🀲 aamiin ...





Jtn. Ciamis 22 Desember 2021

Cila Lia Menulis πŸ€—πŸ€©πŸ˜



Minggu, 19 Desember 2021

MOTORIK KASAR


Bermain Bareng di Halaman Sekolah

Cila Lia



Meniti di tembok persegi, antri, membawa beban bola kecil dan melemparnya ke keranjang.

Kami sangat menyukai kegiatan ini, seruuu πŸ€—πŸ€—



 



Jtn. Ciamis 161221
Cila Lia Menulis πŸ€—πŸ˜

Rabu, 15 Desember 2021

TEMU KANGEN LAGI



 
Ketemu teman MTs lagi, di acara pernikahan ponakan. Alhamdulillah




Kebetulan akad dan resepsi pernikahan di aula sekolah kita dulu, aula KH. Ahmad Fatoni YPI Rijalul Hikam πŸ€—πŸ€—πŸ€—




Jtn. Ciamis Jabar 121221

Cila Lia Menulis πŸ€—πŸ€©πŸ˜

Rabu, 08 Desember 2021

KREASI MINUMAN SEHAT

Cila Lia



Di hari ketiga belajar mengenal tanaman sayuran dan manfaatnya, kami berkreasi membuat minuman sehat @jus tomat.

Kami bekerja sama mencuci tomat, bu guru yang memotong buah tomatnya, lalu kami secara bergantian memasukkan potongan buah tomat...sirup gula...susu kental manis dan susu kambing etawa provit.

Bu guru yang memblender.



Secara bergantian memasukkan potongan tomat ke dalam blender 



Minum jus bersama 



Ayo teman membuat jus seperti kami, mudah kok πŸ˜‰
Minum jus, kita tambah sehat dan kuatπŸ’ͺπŸ’ͺ





Jtn. Ciamis Jabar 081221

Cila Lia Menulis πŸ€—πŸ’œπŸ’•

Sabtu, 04 Desember 2021

BERMAIN LOOSE PARTS

POHON KELAPA

Cila Lia


Haaiii teman-teman hari Selasa ini kami belajar mengenal tanaman @pohon kelapa, mengenal manfaatnya, bagian-bagian pohonnya, warna bagian pohonnya juga mengenal penciptanya.

Selesai berpetualang mengamati pohon kelapa di belakang sekolah MI, kami kembali ke kelas. Dan kami berkreasi membuat pohon kelapa dari daun kelapa sebagai batang pohon dan daun, dari kulit kerang sebagai buah kelapa. Media menempel kami memakai kertas hvs.

Taraaa....πŸ‘‡


Karya Riski 



Karya Alif



Karya Arumi 



Karya Putri




Cantik cantik kaan karya kamiπŸ˜‰πŸ€©


Teman teman boleh mencoba membuatnya juga ya πŸ’ͺπŸ€—

Selamat berkarya πŸ€—πŸ€—


Sampai jumpa lain waktu dengan karya kami yang lainnya 😍😍






Jtn. Ciamis Jabar 301121

Cila Lia Menulis πŸ€—πŸ’œπŸ’•

PAUD HI

SHALIHAT (Shalat Iqro dan Hafalan Surat)

Cila Lia


Program Shalihat, kami  melaksanakan kegiata mengaji iqro dan hafalan surat pendek setiap hari di pagi hari. Kalau praktik shalat tiap hari Kamis. 


🀩 Mengaji Iqro






🀩 Hafalan Surat Pendek 








Jtn. Ciamis Jabar 051221

Cila Lia Menulis πŸ€—πŸ’œπŸ’•

BERMAIN LOOSE PARTS

Kreasi Dari Kulit Kerang

Cila Lia


Hai teman-teman, kami hari ini berkreasi dengan kulit kerang. Kami semangat dan senang sekali. Kami ada yang membuat angka, huruf, bentuk buah dan lainnya. 

Waah seruuu..., dan karya kami lucu-lucu lhooo..πŸ€—πŸ˜‰


Ini karya Arumi.... angka 18, angka 1, huruf  c dan b πŸ‘‡



Ini karya Dzaki, angka 18πŸ‘‡



Ini juga karya Dzaki, huruf bπŸ‘‡



Naah.., kalau yang ini karya Putri, buah apel dan jalanπŸ‘‡



Betul kaan karya kami lucu-lucu dan cantik-cantik teman πŸ€—πŸ€©

Boleh kalianpun meniru membuatnya di rumah ya πŸ’ͺπŸ’ͺ


Sampai ketemu lain waktu dengan karya kami yang lain πŸ™πŸ™









Jtn. Ciamis Jabar 051221
Cila Lia Menulis πŸ€—πŸ’œπŸ’•

BUKU ANAK

TESTIMONI PRODUK MDS



πŸ’• WOw Amazing Series



πŸ’• Ensiklopedi Bocah Muslim



πŸ’• Halo Balita



πŸ’• Learning Islam For Kids





 

Jtn. Ciamis Jabar 051221
Cila Lia πŸ€—πŸ’•

MEDIA BELAJAR ANAK


FUNTASTIC LEARNING




Yang ingin pesan yuk ...chat ke 081292461893 aja ya πŸ˜‰πŸ€—




Jtn. Ciamis Jabar 041221

Cila Lia πŸ€—πŸ€©

 

MERAWAT BINATANG

Jangan Lupa Rawat Mereka ...!!

Cila Lia


Sebagai bentuk syukur kita atas anugerah memiliki binatang, kita wajib merawatnya. Belajar bertanggung jawab memberinya makan dan minum, memandikannya, menyayanginya. 

Disini dikembangkan juga sikap peduli makhluk hidup.

Kalau kita sayang mereka, Allah SWT pun akan smakin menyayangi kita, insya Allah 





Mari slalu menyayangi mereka πŸ’ͺπŸ€—πŸ˜πŸ’•πŸ’•




Jtn. Ciamis Jabar 041221

Cilh Lia Menulis πŸ€—πŸ˜

Kamis, 02 Desember 2021

LITERASI MASA PANDEMI

 CALON ANTOLOGI KEEMPATku

Cila Lia

 

Pada tanggal 27 November pukul 15.39, saya dapat info di grouf WA kelas menulis gelombang 20 asuhan Om Jay

Pak Deni Darmawan yang mengirim pesan infonyaπŸ‘‡πŸ‘‡


Assalamualaikum Penulis Hebat.


*UNDANGAN MENULIS BUKU ANTOLOGI DIJAMIN TERBIT dan GRATIS MENULIS*


Editor oleh Deni Darmawan (Uncel D). Penulis buku *"Menulis itu Gampang"* dan *"Sang Legenda Dakwah"* Juga penulis artikel di Media Indonesia, Kumparan, Geotimes, Times Indonesia, Qureta, Kabar Banten, dsb.


*Buku antologi insyaAllah Terbit bulan DESEMBER*


Judul Buku:

Menumbuhkan Budaya Literasi Di Masa Pandemi


*SUB TEMA:*

1. Berbagi pengalaman dalam meningkatkan literasi di keluarga, sekolah dan masyarakat

2. Kisah-kisah hidup dalam mengalakkan literasi

3. Berbagi tips untuk meningkatkan literasi

4. Merasakan suka duka dalam menumbuhkan budaya literasi  untuk diri sendiri dan orang lain

7. Hal apa saja tapi terkait literasi


*JADWAL PENTING*


1. Pengiriman Naskah: November s.d 5 Desember 2021

2. Editing dan desain: 5. S.d 15 Desember 2021.

3. Proses cetak: Desember 2021


*Persyaratan*

1. File word ukuran A4 sebanyak 3 lembar. Jenis font Cambria , size 11, spasi 1.15

3. Profile penulis 100 kata, (nama lengkap, pendidikan, alamat medsos, prestasi, aktivitas, dll) sertakan foto diakhir tulisan bersama profil penulis

5. Tulisan tdk mengandung SARA

4. Kirim naskah ke : belajarmenulisid@gmail.com


*Fasilitas*

1. Mendapat Buku ISBN

2. Mendapat soft sertifikat penulis

4. Buku ada di Perpusnas dan Perpusda

3. Relasi sesama penulis nusantara

4. Naskah akan diedit dan diperbaiki


Penulis Free HTM/GRATIS!


πŸ“ŒPenulis bebas mengikuti pre-order apabila buku sudah mencapai tahap cetak. Harga tergantung dari jumlah halaman.


Jika ingin bergabung ke grup silahkan hubungi WA admin KOMBIS di  : 089509443605

Terima kasih.  


Salam,

Deni Darmawan


Saya baca sampai beberapa kali, supaya jelas akan sub temanya. Setelah merasa yakin saya masuk grouf kombis lewat link undangannya. 

Grouf Kombis apa ya? tanya saya dalam hati. Saya intif-intik profil WAGnya. Ooh Kombis itu singkatan dari Komunitas Belajar Menulis. Maasyaa Allah unik juga namanya, aah pa Deni memang ahli dalam merangkai kata-kata.

Malam hari saya  mulai menulis di WPS hp saya. Bismillah smoga dilancarkan dan berkah ya Rabb..., Aamiin

Setiap hari terus saya cicil menulis naskahnya disela bejibun tugas rutin harian sekolah dan rumah.

Hari ini, Jum'at 03 Desember naskahnya rampung. Setelah saya edit mandiri berulang ulang. 

Tring saya kirim via WA admin Kombis. Tak saya kirim lewat email, karena jaringan buruk suka tak sampai naskahnya. Pengalaman bulan lalu naskah buku solo yang saya kirim ke email pak H. Thamrin Dahlan sampai seminggu tak sampai-sampai.

Alhamdulillah tenang rasnya hati ini setelah naskah terkirim. Smoga dilancarkan dan dimudahkan sampai buku digenggam, aamiin


Terima kasih ya Rabb atas segala rezeki ilmu yang Kau berikan

Terima kasih pa Deni guruku atas kesediaan membimbing kami para penulis pemula ini. 


Salam Literasi πŸ™πŸ’ͺπŸ’ͺπŸ’œπŸ’•






Jtn. Ciamis Jabar 031221

Cila Lia Menulis πŸ€—πŸ’œπŸ’•


Tanaman

Jangan Lupa Rawat Mereka 

Cila Lia


Hari Kamis ini kami belajar subtema cara merawat tanaman teman πŸ˜‰. Selesai mengaji pagi dan hafalan surat pendek juga asmaul husna, kami mendengarkan cerita cara merawat tanaman yang diceritakan bu guru. 

Lalu kami bekerja sama memupuk dan menyiram tanaman di depan kelas kami. Kami semangat sekali menyiram setiap tanaman di dalam pot juga yang lainnya. 


Tanaman harus dipupuk dan disiram supaya sehat dan tumbuh subur lho. 

Kalau kita sayang tanaman, maka Allah SWT akan smakin sayang sama kita.

Alhamdulillah Allah al-khaliq memberi rezeki pupuk dan air untuk merawat semua tanaman. 

Sekian kegiatan kami hari ini.

Sampai jumpa esok hari dengan kegiatan seru lainnya ya temaan πŸ€—πŸ˜‰





Jtn. Ciamis Jabar 021221

Cila Lia Menulis πŸ€—πŸ’•

SERTIFIKAT

SERTIFIKAT TELAH TIBA
Cila Lia



Buka WA, ada pesan dari admin star publisher kirim link sertifikat pemenang lomba kategori puisi 

Langsung saya klik, dicarii sampai ke bawah, ketemu deh sertifikat atas nama saya. 

Alhamdulillah 🀲🀲



Terima kasih kak admin πŸ™πŸ™πŸ’•







Jtn. Ciamis Jabar 021221
Cila Lia Menulis πŸ€—πŸ’• 

Rabu, 01 Desember 2021

Pemberian Makanan Tambahan

KUE dan BUAH


Pemberian makanan tambahan bulan ini kue dan buah.

Selesai berpetualang mengamati tanaman pepaya, anak dibagi kue dan makan buah pepaya bareng.


Alhamdulillah πŸ€—πŸ€—




Jtn. Ciamis 011221

Cila Lia Menulis πŸ€—πŸ’œπŸ’•

LITERASI MASA PANDEMI

 ANTOLOGI PUISIKU



Ini antologi puisiku, karya peserta lomba menulis puisi tema bebas di lomba menulis puisi tingkat nasional, penyelenggara star publisher. 

Aku sedang menunggu kedatangan bukunya dari admin star publisher.

Di buku ini aku menulis dua judul puisi. Yang membawaku menjadi peringkat 17. 



Jtn. Ciamis 011221

Cila Lia Menulis πŸ€—πŸ˜πŸ’•



Literasi

  Tenunan Kata Penuh Makna 3 Cilalia Setelah melewati perjuangan sangat panjang, sejak tahun 2022, baru rampung bulan ini. Antologi Puisi Pe...